Blitar Kota - Direktur Bank Perkreditan Rakyat (BPR) Jawa Timur melakukan kunjungan sekaligus audiensi bersama Wali Kota Blitar di Ruang Kerja Wali Kota, Kamis (16/9/2021). Selain untuk memperat silaturahmi, kunjungan ini juga membahas upaya peningkatan kegiatan bank UMKM di Kota Blitar.
Direktur BPR Jawa Timur, Yudi Wahyu mengatakan kolaborasi bersama dengan Pemerintah Daerah harus dilakukan untuk membantu eksistensi pelaku UMKM dimasa Pandemi Covid-19. Yudi menjelaskan terdapat 5 Kantor Cabang Bank Perkreditan Rakyat di Kota-Kabupaten Blitar yang sampai saat ini menjadi mitra dari pelaku UMKM di Kota-Kabupaten Blitar. Yudi juga berharap Wali Kota Blitar melakukan audiensi dengan Cabang Bank BPR di Kota Blitar agar bisa menjadi Bank pemegang saham untuk memajukan sektor UMKM.
“Dengan adanya audiensi bersama Pemerintah Daerah ini saya harapkan Kota Blitar menjadi Kota Bank UKM yang dapat membantu pelaku UMKM untuk berkembang dengan memberikan pinjaman dana” jelas Yudi.
Sementara itu, Wali Kota Blitar, Santoso menyambut baik audiensi dari BPR Jawa Timur. Menurutnya, Pemerintah Kota Blitar siap bekerja sama dengan BPR Jawa Timur dalam memajukan sektor UMKM dengan memberikan pinjaman dengan bunga ringan 6% selama 1 tahun.
“Kunjungan kerjannya ke Kota Blitar ini dalam rangka untuk menjalin sinergi dengan Pemerintah Kota Blitar mengenai beberapa program, salah satunya memberikan pinjaman dengan bunga ringan 6% selama 1 tahun” jelas Santoso.
Santoso menambahkan untuk masyarakat Kota Blitar yang memiliki usaha kecil menengah dan ingin berkembang, dapat mengajukan pinjaman ke Cabang BPR Jawa Timur melalui BPR Perumda Kota Blitar. (Fan)
Berita Populer
by Admin Kota | 13 Jun 2019
by Admin Kota | 10 May 2019
by Admin Kota | 22 Jun 2023
by Admin Kota | 04 Mar 2019
by Admin Kota | 11 Jan 2023
by Admin Kota | 20 Feb 2023