BERITA

Omicron Masuk Indonesia, Dinkes Kota Blitar Imbau Masyarakat Tidak Cemas dan Panik

Admin Kota 17 Dec 2021 94x Share
img-berita

 

Kota Blitar - Kemenkes telah mengkonfirmasi temuan varian omicorn pertama di Indonesia, 17 Desember 2021. Menanggapi hal tersebut, Dinas Kesehatan Kota Blitar meminta agar masyarakat tidak panik dan tetap mematuhi prokes Covid-19.

Plt. Kepala Dinas Kesehatan Kota Blitar Dharma Setiawan, dikonfirmasi Jumat, (17/12/2021) menjelaskan masyarakat wajib mewaspadai varian Omicron dengan menerapkan prokes lebih ketat dari sebelumnya. Mengingat, varian ini lebih ganas dan cepat persebarannya. Namun demikian, Dharma juga meminta agar masyarakat tidak cemas dan panik berlebihan. Sebab sebagian besar warga Kota Blitar sudah melakukan vaksin Covid-19 dosis lengkap.

Selain itu, pihaknya juga akan meningkat tracing dan tasting, untuk mencegah Omicorn di Kota Blitar. Jika sebelumnya dalam sepekan mampu menyasar sekitar 600 orang, kali ini testing diupayakan lebih dari angka itu.

“Menanggapi Omicron yang sudah masuk di Indonesia, ini warga Kota Blitar jangan panic, tidak usah cemas berlebihan. Yang penting tetap waspada, menerapkan prokes, dan minimal vaksinasi sudah lengkap dua kali. “  jelas Dharma.

Dharma mengaku akan terus mengikuti perkembangan kasus Omicron di Indonesia, sebagai acuan pengambilan kebijakan Satgas Covid-19 Kota Blitar. (fik).

 

Berita Populer

Makna Hari Raya Kupatan

by Admin Kota | 13 Jun 2019

KPU Kota Blitar Tetapkan DPT Pemilu 2024

by Admin Kota | 22 Jun 2023

© Copyright 2023 Pemerintah Kota Blitar. All Rights Reserved